Sunoto, pencaker dengan nilai Gambar Teknik terbaik

Namanya "Sunoto", seorang alumnus SMK kejuruan Teknik Mesin di kota Tegal. Jauh-jauh dari tempat tinggalnya untuk belajar dan berlatih. Kejuruan mesin Cevest menjadi tujuannya. Harapannya mendapatkan pekerjaan setelah berlatih. Pada pelatihan pencaker 2009 ini dia lolos untuk masuk pada angkatan pertama.

Menjadi instruktur gambar teknik dan seringnya memberi tugas, me-review, dan melakukan penilaian atas pekerjaan (job) siswa, memberi keuntungan untuk hafal dengan nama dan wajah mereka. Sunoto, salah satunya. Orangnya tidak banyak bicara, sabar, telaten, dan tangkas dalam bekerja. Kesan mendalam ketika mengamatinya selalu serius dalam bekerja, mengingatkanku pada proverb "talk less and do more". Meskipun demikian, disaat-saat istirahat saling sambung rasa untuk berkomunikasi dan tukar-menukar pengalaman terasa sangat lancar.

Sunoto, semakin hari semakin memberi kesan. Materi gambar teknik yang materinya sebagian besar memberi penekanan pada logika geometri tidak membuatnya kesulitan. Hingga, evaluasi akhir diadakan dan kesuksesan diraihnya. Skor tertinggi didapatkannya ditengah-tengah soal yang tidak bisa dianggap mudah. Dalam hati saya bergumam "sebetulnya anak ini punya logika yang extended, mampu mengatasi rintangan psikologis terhadap soal yang tampaknya tidak bisa diselesaikan dalam waktu yang terbatas". But, dia bisa! Hebat..., kagum. Begini seharusnya SDM Indonesia, tak layak mendapatkan posisi sebagai "pengangguran" dan kesulitan mencari kerja.

Kemarin, Sunoto muncul lagi setelah sekitar seminggu penutupan pelatihan operator bubut. Tatapan penuh harap untuk segera bekerja berkelebat ketika kutawari untuk sejenak singgah. "Mengambil sertifikat, Pak! Untuk mencari kerja!" serunya ditengah kesibukan bekerjaku. Do'aku teriring saat jabat tangan kita. "Sabar, istiqomah, usaha lahir dan batin!" refleks terucap bersama pikranku yang sibuk menerka-nerka masa depan mereka. Indonesia, Sunoto dan kawan-kawan ingin segera berkiprah...

Comments :

1
Oktosa Indriatmoko - CEVEST mengatakan...
on 

alkhamdulillah, ada panggilan kerja dari PT.ICM Karawang besok pagi... Good Luck boy...Give your best!

Posting Komentar